banner pemkot makassar 2024
iklan PDAM Pemkot Makassar

Antisipasi Gangguan Pelaksanaan UNBK, Personil Polsek Kema Siaga di Sekitar SMU Kristen Youbel Dan SMK Perintis

waktu baca 1 menit
Dok : Siswa siswi dari SMU Kristen Youbel Dan SMK Perintis Kema Kecamatan Kema sedang mengikuti UNBK 2018, Senin (9/04/2018).

Minsel,suaralidik.com – Personil Polsek Kema melaksanakan kegiatan pengamanan “Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama yang dilaksanakan di SMU Kristen Youbel Dan SMK Perintis Kema Kecamatan Kema, Senin (9/04/2018).

Bertempat Di SMU Kristen Youbel Bripka Roni Girsang dan bertempat di SMK Perintis Kema Aiptu Marlon Tingon, dan untuk lokasi SMU Kristen Yobel Kema diikuti 2 sekolah yaitu SMU Yobel sebanyak 69 siswa dan SMU Advent Kaima sebanyak 41 siswa.

Adapun dalam pelaksanaan Ujian di bagi 3 sesi, untuk lokasi SMK Perintis Kema diikuti 2 sekolah yaitu SMA Al-Khairat 34 siswa dan SMA Katolik Xaverius Kema 18 siswa.

Dan untuk lokasi pelaksanaan ujian di SMA Kristen Yobel dibuka oleh Camat Kema Bpk Richard J. H. Dondokambey S. Stp, sedangkan di lokasi SMK Perintis Kema di buka oleh Bpk Joutje Wowor dari Dinas Pendidikan Kabupaten Minut.

Kapolsek Kema IPTU Munasir mengatakan, “Selain melaksanakan kegiatan pengamanan Ujian Nasional Polsek Kema juga melaksanakan Patroli disekitar sekolah khususnya sekolah yang sedang melaksanakan UNAS ini, tujuannya untuk menghindari adanya gangguan keamanan pada saat ujian berlangsung, ungkap Kapolsek Kema. #ismohumassekkema#


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi