BULUKUMBA, SUARALIDIK.com – Guna lebih meningkatkan pelayanan dan pendekatan kepada masyarakat, BRI Cabang Bulukumba, Kamis (6/7/17) menggelar Business Gathering yang dirangkaikan dengan peresmian gedung baru BRI Unit Bonto Manai.

Peresmian gedung baru BRI Unit Bontomanai tersebut di hadiri oleh pimpinan cabang BRI Bulukumba, perwakilan Camat Rilau Ale Achmad Ridha, Wakapolsek Rilau Ale Iptu H.Nuryadin, Kepala Desa Bontomanai Lukman Saleh serta puluhan nasabah dan warga desa Bontomanai. (RED2)