banner pemkot makassar 2024
iklan PDAM Pemkot Makassar

BKPSDM Bulukumba Gagas Diklat Satu Pintu

waktu baca 2 menit
BKPSDM Bulukumba gelar Diklat. Rabu (12/7/17).

BULUKUMBA, Suaralidik.com – Pemerintah Kabupaten Bulukumba melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggagas pengelolaan pelatihan satu pintu. Pelatihan Sistem Satu Pintu (PSSP) dimaksudkan sebagai pengelolaan pelatihan yang diselenggarakan dan dikoordinasikan oleh BKPSDM yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi.

BKPSDM Bulukumba gelar Diklat. Rabu (12/7/17).

Kepala BKPSDM Andi Ade Ariadi menuturkan jika gagasan untuk diklat satu pintu itu bertujuan mewujudkan penerapan manajemen atau pengelolaan pelatihan yang lebih terarah, terpadu, efektif, efisien, berkelanjutan dan akuntabel. Dengan diklat satu pintu, kata Ade, maka kita bisa mengetahui diklat apa saja yang telah dilakukan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), siapa pegawainya yang ikut diklat, serta dapat mengetahui kebutuhan diklat apa yang mendesak dilakukan di OPD tersebut.

Ke depan, pihaknya juga, tambah Ade Ariadi akan mensinkronkan diklat satu pintu ini dengan Sistem Informasi Kepegawaian (Simpeg) yang sementara ini dalam proses pembuatan dan penginputan.

“Jadi diklat-diklat yang pernah diiikuti oleh teman-teman PNS akan dimasukkan dalam Simpeg. Data ini dan informasi kepegawaian lainnya bisa dilihat kapan dan dimana saja karena bisa buka aplikasinya di smartphone, sisa mengetik nomor NIP yang bersangkutan untuk mencarinya” ujar Andi Ade saat pelaksanaan Sosialisasi Pendidikan dan Pelatihan Satu Pintu di Ruang Pola Kantor Bupati, Rabu (12/7)

Lebih lanjut Ade Ariadi menjelaskan melalui Diklat Satu Pintu, maka pihaknya akan lebih mudah mengetahui karena ini menjadi barometer untuk mengukur berapa pegawai yang sudah mengikuti diklat dan berapa yang belum ikut. Sehingga diharapkan dengan gagasan ini, ada pemerataan bagi pegawai yang ikut diklat.

Asisten Administasi Umum Andi Syamsul Mulhayat yang mewakili Bupati memberikan sambutan dan membuka acara mengatakan, bila acara seperti sosialisasi tersebut penting diikuti oleh para pegawai yang menduduki jabatan. Karena menurutnya kegiatan seperti itu dapat menambah ilmu dan pengalaman dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Terkait dengan rencana pelaksanaan Diklat Satu Pintu, Syamsul menuturkan jika hal itu sudah sejalan dengan misi Pemkab Bulukumba yakni peningkatan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih, yang salah satu sasarannya adalah meningkatnya kualitas sumber daya manusia aparatur, baik pemerintah daerah maupun pemerintah desa melalui strategi pelaksanaan pendidikan, pelatihan dan bimbingan teknis terkait tupoksi pegawai masing-masing.

“Rencana pengelolaan pelatihan satu pintu ini sebagai respon terhadap tuntutan masyarakat akan birokrat yang handal dan profesional” pinta Andi Ato sapaan akrab Syamsul Mulhayat.

Pada sosialisasi ini, pihak BKPSDM Bulukumba menghadirkan narasumber dari BPSDM Provinsi Dr. Zainuddin Jaka dan dihadiri oleh seluruh OPD lingkup Pemkab Bulukumba. (A3/RED 4)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi