banner pemkot makassar 2024
iklan PDAM Pemkot Makassar

Keren, MTsN 1 Bulukumba Terapkan Metode Belajar Outdoor

waktu baca 1 menit

BULUKUMBA, Suaralidik.com – Jika biasanya pembelajaran luar kelas di sekolah hanya diterapkan pada pelajaran tertentu seperti pada praktek lapangannya olahraga, namun hal berbeda terlihat pada Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Bulukumba.

MTsN 1 Bulukumba Terapkan Metode Belajar Outdoor

Pada pelajaran Bahasa Arab, khususnya kelas VII yang di pandu oleh guru mapel Ikhwan Bahar, ia mengajak siswa belajar di luar kelas (Outdoor). Ia mengatakan metode outdoor ini sengaja diterapkan karna bertepatan sesuai materi yang ada di kurikulum.

“Siswa harus melafalkan dan membaca materi berbahasa Arab, maka untuk melatih para siswa dan supaya tidak ribut di kelas, kami memilih untuk mengajak siswa keluar ruangan, dan kami  memilih lokasi di tribun lapangan yang kebetulan ada di depan sekolah dan tempatnya terbuka,” kata Ikhwan Bahar kepada Suaralidik.com, Rabu (11/10/17).

Semebtara, A. Nurmiah selaku kepala Madrasah MTsN 1 Bulukumba mengapresiasi hal ini, ia mengungkapkan Sekilas memang hal ini sederhana tapi dapat memberi rasa nyaman pada siswa dalam mencerna pelajaran agar tak bosan selalu berada dalam kelas.

“Bahkan saya menghimbau para guru untuk berkreasi memberikan materi dan metode mengajar yang variatif seperti yang di terapkan pak Ikhwan ini,” ujarnya.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi