banner pemkot makassar 2024
iklan PDAM Pemkot Makassar

Pencanangan BBGRM, Pemkot Kotamobagu Gelar Pasar Murah

waktu baca 1 menit
Kasie  Pengawasan Tertib Niaga dan Distribusi Mahmud M Suleman ST

KOTAMOBAGU Suaralidik.com –  Dalam rangka pencanangan  Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat ke-15 Tahun 2018.  Dinas Perdagangan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperdagkop-UKM) Kota Kotamobagu  akan mengadakan pasar murah.

Menurut Kepala Dinas Perindagkop-UKM melalui Kasie  Pengawasan Tertib Niaga dan Distribusi Mahmud M Suleman ST kegiatan pasar  murah  akan digelar di Lapangan Olahraga Kelurahan Mogolaing, Kamis (26/04/2018).

“Sesuai dengna program kerja yang ada, kami dari Disperdakop- UKM menyiapkan pasar murah dalam rangka mengisi kegiatan BBGRM ke XV tahun 2018,”

Adapapun Tujuan digelarnya pasar murah kata Soleman adalah membantu masyarakat untuk mendapatkan harga sembako yang terjangkau.

“Harga, dibawah harga pasar seperti beras harga pasar Rp11.000 kami jugal Rp6.000 perkilo gram, begitu juga dengan telur ayam di pasar umum Rp45.000, kami patok dengan harga yang cukup rendah yakni Rp35.000 per bak,” sebutnya.

Ditambahkan lagi, dalam pasar murah ini Disperdagkop-UKM Kota Kotamobagu menyiapkan bahan pokok untuk kebutuhan hingga 500 kepala keluarga. (***jul/iqb)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi