banner pemkot makassar 2024
iklan PDAM Pemkot Makassar

Pertandingkan 2 Cabor, SMK N 1 Kaidipang Tekuk MAN Model Gorontalo

waktu baca 2 menit

BOLMUT – SuaraLidik.Com, Dua cabang olahraga (Cabor) dipertandingkan dalam laga persahabatan antara SMK N 1 Kaidipang dan MAN Model Gorontalo, yakni Sepak Bola dan Volly Ball, pada Sabtu (05/10/2019).

Laga ini merupakan agenda yang telah dijadwalkan MAN Model Gorontalo dalam rangka memeriahkan hari lahir sekolah ternama di Provinsi Gorontalo itu.

MAN Model Gorontalo yang dikepalai Dr. Waris Masuara, S. Ag, M. Hi., itu bertandang ke SMK N 1 Kaidpang dengan membawa sejumlah siswa dan pengurus osis untuk pertandingan sepak bola dan volly ball.

Selain agenda pertandingan dua cabor, kedua kepala sekolah itu berbagi informasi terkait prestasi masing-masing sekolah serta mengadakan diskusi antara sesama pengurus osis.

Kepala Sekolah SMK N 1 Kaidipang, Moh. Anshar Nusa, M. Si, kepada media ini mengatakan jika, dirinya mengapresiasi ekspedisi yang dilakukan oleh MAN Model Gorontalo.

“Saya mengapresiasi kedatangan tim dari MAN Model Gorontalo ini. Disamping mempertandingkan dua cabang olahraga, kami pun berbagi kisah tentang perjalanan masing-masing sekolah hingga prestasi yang diraih”, terangnya

Hingga kini lanjut Ansar, SMK N 1 Kaidipang telah meraih prestasi untuk sejumlah event, diantaranya mewakili Sulut untuk tarian FLS2N dan meraih peringkat 8 nasional, mewakili Sulut pada 02SN cabor Karate, mendapat tambahan bantuan BOS kinerja karena prestasi sekolah, hingga menyabet predikat sekolah siaga kependudukan.

Pertandingan Volly Ball yang dipimpin oleh Anggota DPRD Bolmut, Moh. Abdul Rafiq Pangau, SE itu berakhir 2 : 0 untuk kemenangan SMK N 1 Kaidipang, pun hasil 2 : 0 tercatat pada 90 menit pertandingan Sepak Bola untuk kemenangan sekolah kejuruan pertama di Bolmut itu.

(***chan)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi