banner pemkot makassar 2024
iklan PDAM Pemkot Makassar

Jelang UN,266 Siswa SMA Negeri 1 Benteng Kep Selayar Selesaikan Ujian Sekolah

waktu baca 1 menit
Wakil Kepala Sekolah yang Ketua Panitia Ujian Sekolah SMA negeri I Benteng Drs. Daeng Ngilau, bersama Pengawas SMA Dra. Hj. Suarni

KEPULAUAN SELAYAR, suara lidik – Sebanyak 266 siswa siswi Kelas III, SMA Negeri I (SMAN 1) Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, mengikuti Ujian Sekolah (US) sebagai persiapan menghadapi Ujian Nasional (UN) yang rencananya akan dilaksanakan bulan april yang akan datang.

SMA Negeri 1 Benteng
Wakil Kepala Sekolah yang Ketua Panitia Ujian Sekolah SMA negeri I Benteng Drs. Daeng Ngilau, bersama Pengawas SMA Dra. Hj. Suarni

Hal ini disampaikan oleh Ketua Panitia US yang juga Wakil Kepala Sekolah, Drs. Daeng Ngilau, sewaktu ditemui disekolahnya SMA Negeri I kepada Upeks, Rabu (8/3/17).
Dikatakannya bahwa dari 266 peserta yang mengikuti US, 145 diantaranya Jurusan IPA dan 121 Jurusan IPS.Sementara waktu pelaksanaannya berlangsung selama Empat (4) hari mulai Senin – Kamis (6 – 9/3).

SMA Negeri 1 Benteng
Suasana pelaksanaan Ujian sekolah siswa siswi, SMA Negeri 1 Benteng

Pada saat berlangsungnya US, Drs. Daeng Ngilau sebagai Ketua kurikulum didampingi Dra. Hj. Suarni dari unsur pengawas.Harapannya menurut Ketua Panitia, bahwa seusai pelaksanaan US, pihak sekolah akan tetap melakukan persiapan untuk pematangan menjelang Ujian Nasioanl dan kita optimis untuk bisa lolos 100 %, atau memaksimalkan untuk mencapai target lolos masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

Sebagaimana tahun tahun sebelumnya SMA Negeri I Benteng, beberapa siswanya selalu memperoleh prestasi masuk perguruan tinggi. (Rasyid/bcht)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi